Tampilkan postingan dengan label 750cc. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label 750cc. Tampilkan semua postingan

Harga Moto Guzzi V7 II dan Spesifikasi Oktober 2016

kabelantena.blog
Harga Moto Guzzi V7 II - Pasar otomotif Indonesia kembali menarik minat pabrikan otomotif dari luar negeri. Kali ini datang dari negeri italia yakni pabrikan Moto Guzzi. Sebagai sebuah vendor baru yang masuk ke indonesia memang pabrikan ini masih terkesan asing dan belum terlalu terdengar di telinga kita. Dan banyak orang pun masih belum tahu dengan pabrikan ini.

Tapi jika menilik dari sejarahnya, Moto Guzzi sendiri merupakan pabrikan yang sudah terkenal dan bahkan di cap sebagai pabrikan legendaris di dunia. Masuk dalam pabrikan legenda plus juga salah satu yang tertua, sudah pasti kualitas sepeda motor besutan Moto Guzzi ini rasanya tak perlu untuk diragukan lagi. Motor motornya sudah bayak dipakai oleh para rider dunia bahkan ada yang sudah dijadikan sebagai barang koleksi.

PT Piaggio Indonesia ( PID ) menjadi ATPM resmi produk Moto Guzzi di tanah air. Di tangan mereka ada beberapa sepeda motor dari pabrikan italia tersebut yang dibawa ke indonesia. Salah satunya adalah Moto Guzzi V7 II. Motor ini resmi mengaspal di tanah air di tahun 2015 yang lalu dengan 2 varian yakni Stone dan Racer, bersama dengan keluarganya yang lain yakni Moto Guzzi Audance serta Moto Guzzi California Touring SE.

Moto Guzzi V7 II merupakan sebuah sepeda motor retro style entry level yang termasuk produk yang terlaris dan yang paling populer dalam " Eagle Brand " dimana pun di seluruh dunia. Motor ini aslinya sudah lama ada dan yang dibawa ke indonesia adalah generasi yang paling terbaru dengan megusung berbagai pembaharuan dalam segi fitur dan teknologi.


Sepeda motor Moto Guzzi V7 II Stone di indonesia dihadirkan dengan 2 warna pilihan yakni Giallo Denso ( kuning ) serta Nero Ruvido ( hitam ). Sedangkan untuk yang tipenya Racer hanya ada 1 warna saja yakni putih. Baiklah berikut ini Spesifikasi dan Harga Moto Guzzi V7 II terbaru di indonesia

Desain 

Seperti yang sudah disebutkan diatas tadi, Moto Guzzi V7 II di tanah air terbagi dalam 2 tipe yakni Stone dan Racer. Untuk segi desainnya sendiri beda antara satu dengan yang lain. Untuk tipe Stone yang notabennya merupakan varian standart punya desain pure classic. Sedangkan untuk tipe Racer yang Special edition memiliki desain tetap classic namun dibubuhi juga dengan nuansa ala motor balap, contohnya ada kaya windscreen di bagian depan.

Moto Guzzi V7 II Stone maupun Racer memiliki ukuran dimensi yang tergolong sama, yakni panjang 2,203 mm, tinggi 1115 mm serta memiliki tinggi tempat duduk 790 mm dan jarak terendah ke tanah 179 mm. Namun meski demikian berat kedua motor ini beda. Untuk Stone 189 kg sedangkan Racer 190 kg. Wheelbase kedua motor ini sama yakni 1449 mm. kapasitas tangki bahan bakar sama yakni 21 liter.
Harga Moto Guzzi V7 II
Moto Guzzi V7 II Giallo Denso
http://motoguzzi.co.id/bikes/

Harga Moto Guzzi V7 II
Moto Guzzi V7 II Nero Ruvido
http://motoguzzi.co.id/bikes/

Harga Moto Guzzi V7 II
Moto Guzzi V7 II Racer
http://motoguzzi.co.id/bikes/
Kemudian di bagian ergonomi. beda sekali kawan. Moto Guzzi V7 II Stone yang sebagai varian standart lebih kepada kenyamanan. Motor ini memiliki ergonomi yang nyaman dimana pengendara tegak saat mengendarainya. Stang kemudi yang dipakai tipe handle bar membuat tangan pengendara lebih terbuka dan santai saat berkendara.

Beralih ke Moto Guzzi V7 II Racer, motor ini lebih kepada motor yang dibuat untuk kecepatan atau balapan. Ergonominya membungkuk dengan stang kemudi model underyoke. Joknya juga model single seat layaknya motor balap. Di sektor depan ada windscreen meskipun ukurannya kecil. Ciri khas motor ini adalah adanya nomor 7 di bagian depan dan belakang.

Mesin

Untuk urusan dapur pacu atau mesinnya, kalian tak perlu khawatir meskipun si moto Guzzi V7 II ini punya tampilan yang terkesan classic. Motor ini baik yang Stone maupun Racer, menggunakan mesin berkubikasi cukup besar yakni 744 cc. Menggunakan model mesin 90° V-Twin, 4 Stroke, dengan ukuran bore dan stroke 80 mm x 74 mm membuat moge ini punya performa yang mumpuni saat digunakan.


Mesinnya sendiri masih pakai pendinginan udara alias belum cairan ( liquid cooled ). Tapi meski demikian, pendinginan mesin masih optimal apalagi dengan melihat wujud motor ini yang terbuka ( tanpa fairing ) aliran udara dengan mudahnya bisa mengalir di permukaan mesin untuk pendinginan.

Diatas kertas, Moto Guzzi V7 II punya power maksimal sebesar 35 kW ( 48 HP ) / 6200 rpm dengan torsi puncak di angka 60 Nm di putaran 2800 rpm. Sebagai motor classic yang cenderung mengutamakan kenyamanan, tentunya hal ini sudah sangat bagus. Dengan transmisi 6 kecepatan, motor ini punya akselerasi yang cepat dan mampu berlari hingga kecepatan maksimal mencapai 155 km/jam.

Di sektor bahan bakarnya, Moto Guzzi V7 II mengandalkan sistem bahan bakar Weber-Marelli Electronic Fuel Injection. Jadi kalian tak perlu khawatir jika motor ini boros dalam pemakaian bahan bakar. Untuk konsumsi BBM nya sendiri kurang lebihnya sekitar 22,2 km/liternya. Motor italia ini mengandalkan catalyc converter 3 tingkat dengan lambda probe ganda guna emisi yang bersih dan ramah lingkungan serta standart emisi EURO 3.

Chassis

Sebagai motor buatan pabrikan legendaris asal italia, Moto Guzzi V7 II memang dibuat tak main-main. Motor ini baik yang tipe Stone maupun Racer dirakit dengan rangka kuat model Double Cradle Tubular Frame in ALS Steel dengan bagian-bagian yang bisa dilepaskan. Untuk suspensi kedua tipe Moto Guzzi V7 II ini sama yakni mengandalkan suspensi teleskopik berdiameter 40 mm, travel 130 mm di depan.

Dan untuk bagian belakang pakai suspensi 2 shock absorber / double shock yang bisa diatur kenyamannya sesuai kebutuhan. Namun ada sedikit perbedaan pada suspensi belakang yang dipakai oleh Stone maupun Racer. Untuk Stone memiliki travel 85 mm sedangkan untuk Racer lebih rendah yakni 75 mm.


Review Moto Guzzi V7 II
Rem Moto Guzzi V7 II
http://motoguzzi.co.id/bikes/

Terlahir dengan 2 tipe berbeda, Moto Guzzi V7 II Stone maupun Racer punya pelek yang berbeda satu sama lain. Untuk Stone pakai pelek cast wheel 12 jari, sedangkan kalau untuk Racer pakainya pepel jari jari ala motor classic. Untuk ban yang digunakan menggunakan ukuran yang sama yakni 100/90  di depan dan 130/80 di belakang.

Lanjut ke sektor pengeremannya kedua motor Moto Guzzi V7 II ini sama-sama mengusung cakram tunggal 4 kaliper piston 320 mm besutan Brembo di bagian depan dan cakram tunggal 2 kaliper piston berdiameter 230 mm di bagian belakang. Ada juga teknologi Anti-Lock Braking System ( ABS ) untuk kesempurnaan pengereman.

Fitur dan Kelengkapan

Sebagai motor kelas eropa dan sudah mendunia, Moto Guzzi V7 II punya fitur serta perlengkapan yang mumpuni dan perlu untuk kalian ketahui. Diantaranya ada pada dashboard classic yang sudah menggabungkan antara analog sama digital. Untuk yang analog itu indikator speedometer sama tachometer.

Sedangkan untuk yang digital itu trip meter sama indikator suhu. Ada juga indikator lainnya namun terpisah seperti indikator gigi (N), lampu beam, lampu sein, indikator injeksi dan lain-lain. Untuk Moto Guzzi V7 II tidak memiliki indikator bahan bakar, yang ada cuma limiter saja. Jadi pengendara harus cermat dalam merencanakan pemakaian bahan bakar.


Spesifikasi Moto Guzzi V7 II
Speedometer Moto Guzzi V7 II
http://motoguzzi.co.id/bikes/

Tapi meski demikian, bukan berarti pihak Moto Guzzi lepas tangan dan membiarkan pengendara sibuk dalam mengingat berapa sisa bahan bakar yang sudah digunakan. Untuk lebih membantu, tangki bahan bakar yang ada di setting untuk menyisakan bahan bakar sebanyak 4 literan saat limiter menyala.

Fitur lain yang ada di Moto Guzzi V7 II diantaranya adalah adanya pengereman dari pabrikan Brembo. Kemudian ada juga teknologi dual Channel ABS System serta punya Teknologi Moto Guzzi Traction Control ( MGCT ).

Spesifikasi Moto Guzzi V7 II:

  1. DIMENSI 
  • Panjang keseluruhan 2,203 mm.
  • Tinggi mencapai 1115 mm.
  • Jarak terendah ke permukaan tanah 179 mm.
  • Kapasitas tangki bahan bakar 21 liter.
  • Berat kering : 189 kg ( Stone ) dan 190 kg ( Racer ).
  • Tinggi tempat duduk 790 mm.
  • Jarak sumbu kedua roda 1449 mm.
  • Sudut kemudi : 27°50ʼ
      2. MESIN
  • Tipe mesin 90° V-Twin, 4 Stroke, pendinginan udara
  • Kapasitas mesin 744 cc.
  • Bore x stroke : 80 mm x 74 mm.
  • Power maksimal 35 kW ( 48 HP ) / 6200 rpm.
  • Torsi maksimal 60 Nm / 2800 rpm.
  • Transmisi 6 kecepatan
  • Sistem bahan bakar Weber-Marelli Electronic Fuel Injection
  • Sistem pembuangan 3-ways Catalyc Converter with Double lambda probe
      3. RANGKA
  • Double Cradle Tubular Frame in ALS Steel with detachable elements
  • Suspensi depan      : Telescopic Hydraulic Fork with 40 mm stanchions
  • Suspensi belakang : Die Cast Light Alloy Swingarm with 2 spring preload adjustable shock absorbers
  • Rem depan  : 320 mm Ø stainless steel disc and Brembo Caliper with 4 differentiated and horizontally opposed pistons.
  • Rem belakang : 260 mm stainless steel disc, floating 2 piston calliper
  • Ban depan      : 18" in alloy, 100/90
  • Ban belakang : 17" in alloy, 130/80

Harga Moto Guzzi V7 II - Bulan Oktober 2016:

  • Harga Moto Guzzi V7 II Stone Baru                     - Rp. 357.100.000
  • Harga Moto Guzzi V7 II Racer Baru                     - Rp. 419.900.000
Demikian artikel singkat dan sederhana mengenai spesifikasi dan harga Moto Guzzi V7 II terbaru di negara indonesia dari Otomotorplus. Jangan lupa untuk baca juga artikel otomotif lainnya disini. Terima kasih sudah berkunjung dan semoga informasi yang ada disini bisa semakin menambah pengetahuan kalian soal dunia otomotif terutama pada otomotif roda dua.

Harga Suzuki GSX R750 Bulan September 2016

kabelantena.blog
Harga Suzuki GSX R750 - Seperti yang kita ketahui bersama klan GSX-R asal pabrikan suzuki itu sudah dikenal dan cuma memiliki beberapa anggota saja. Nah salah satu anggotanya yang sudah cukup terkenal hingga saat sekarang ini ialah GSX-R750.

Bicara mengenai Suzuki GSX-R750 ini, motor ini sendiri pertama kali muncul di dunia otomotif sekitar tahun 1985 silam teman. Ya memang sudah lama teman, ya sekitar 31-an lah umur si kuda besi ini jika dirunut hingga tahun 2016 sekarang. Kemunculannya sendiri pertama kali di Cologne Motorcycle Show.

Ok, di tahun 1985 inilah, awal dimana GSX-750 menjadi salah satu sportsport yang diakui alias tak dipandang sebelah mata oleh para pecinta otomotif diseluruh dunia, akan performa mesin serta ketangguhan yang dipunyainya. Apalagi setelah si motor sportsport ini sukses menyabet gelar juara di Le Mans 24-Hour World Endurance Championship.
Harga Suzuki GSX R750
Suzuki GSX R750
http://www.suzukimotorcycles.com.au/range/road/supersport/gsx-r750/gallery
Suzuki pernah keluar dari Motogp dan baru kembali pada tahun 2015 kemarin.  Nah di saat kembali itu lah, pihak Suzuki melakukan semacam peranyaan salah satunya dengan memberikan striping baru pada sepeda motor-motor sportsport andalannya, salah satu yang terkena dampaknya adalah GSX R750. Tampil dengan warna biru khas Suzuki, GSX R750 menjadi salah satu bukti semangat Suzuki untuk kembali ke arena balap.

Selama 31 tahun berkiprah di dunia otomotif, sportsport GSX-R750 ini telah mendapatkan berbagai revisi oleh suzuki dari waktu ke waktu. Baik itu dari mesin, frame, bahkan dari untuk desain. Untuk keluaran terbaru adalah keluaran tahun 2016 yang mana punya kode model GSX-R750L6 yang diklaim memiliki berat 9 kg lebih ringan dari keluaran sebelum-sebelumnya.

Sejak akhir tahun 90 an hingga sekarang, sportsport ini telah membagikan dna nya kepada sang adik yang tak lain adalah GSX R600 yang lahir tahun 1992. Bahkan jika diperhatikan antara keduanya itu boleh dikatakan begitu identik alias mirip sekali teman, utamanya dalam hal bentuk dan desainnya.
Kalau ditanya apa bedanya? ya jadi pembeda hanyalah pada sektor tenaga atau mesin yang mana punyanya GSXR750 lebih bertenaga & berkapasitas besar daripada milik sang adik.

Di dunia otomotif,  Suzuki GSX R 750 bersaing dengan para kompetitornya diantaranya kawasaki ninja zx 6r , yamaha yzf r6, ducati panigale 899, honda cbr600r serta mv agusta f3 800. Untuk warna pilihannya sendiri ada 2 yakni biru (metallic triton blue) dan hitam (black / matte black ).

Harga Suzuki GSX R750
Suzuki GSX R750 Biru
http://www.suzukimotorcycles.com.au/range/road/supersport/gsx-r750/gallery
Harga Suzuki GSX R750
Suzuki GSX R750 Hitam
http://www.suzukimotorcycles.com.au/range/road/supersport/gsx-r750/gallery
Bicara soal desain, motor GSX R750 ini pastinya keren dan penampilannya bak motor balap. Namun ya boleh dikatakan kurang istimewa juga. Mengingat model nya itu mirip sama klan GSX-R yang lain seperti GSX R600 dan GSX R1000.

Untuk sektor aerodinamika, tak perlu diragukan lagi karena pihak suzuki sudah memikirkan dengan baik di GSX R750 ini. Bentuk headlamp, fairing serta bagian-bagian lainnya dirancang khusus untuk mampu melancarkan aliran udara sehingga motor sportsport ini bisa berlari dengan maksimal di jalanan.
Motor sportsport Suzuki GSX R750 ini memiliki ergonomi yang nyaman namun tentunya tak cocok untuk harian karena cenderung merunduk layaknya naik motor balap. Jok nya tipe dual seat dimana terpisah antara pengendara dan pembonceng. Ketinggian jok mencapai 810 mm, ya lumayan mudah lah untuk dinaiki. 

Fitur Unggulan Suzuki GSX R750 

- Suspensi depan & belakang dari Showa

Suspensi Suzuki GSX R750
http://www.suzukimotorcycles.com.au/range/road/supersport/gsx-r750/gallery
Suzuki GSX R750 di sokong dengan twin spar alumunium cradle frame dengan 5 bagian. Kedua suspensi yang dipakai sportsport ini tetap mengandalkan suspensi besutan Showa baik di depan maupun dibelakang.

Bagian depan pakai Big Piston Fork ( BPF ) 41 mm yang menghasilkan kinerja redaman yang lebih baik dan efektif saat berkendara apalagi saat terjadi pengereman maupun saat bermanuver di tikungan yang tajam. Teknologi canggih Electronically Controlled Steering Damper dengan ECM yang didepanpun semakin menyempurnakan kemampuan pengendalian dari Suzuki GSX R750 ini.

Di belakang pakai single shock dari Showa dengan kemampuan pengaturan redaman serta kompresi sesuai kebutuhan. Di tambah dengan pengaturan ketinggian.

- Mesin 750cc Teknologi Motogp 

Mesin Suzuki GSX R750
http://www.suzukimotorcycles.com.au/range/road/supersport/gsx-r750/gallery
Mesin tangguh 4 silinder besutan suzuki menjadi senjata utama motor sportsport ini. Berulang mendapat revisi akhirnya yang paling baru GSX R750 pakai mesin 750cc, DOHC, 4 Stroke, berpendingin cairan. Karakter mesinnya oversquare dengan perbedaan bore dan stroke nya masing-masing 70 mm x 48,7 mm dengan perbandingan kompresi rasio 12,5 : 1. 

Teknologi canggih Motogp Suzuki tak lupa dibenamkan pada mesin GSX R750 ini. Forged Piston yang dipakai di desain dengan Finite Element Method ( FEM ) serta teknologi analisis canggih suzuki. Selain itu, sistem pengapian elektoniknya pun juga turut dikembangkan dari teknologi Motogp yang mana mampu menjaga pengapian lebih tepat sesuai dengan kondisi suhu mesin.

Komponen mesinnya pun bukan sembarangan mengingat telah pakai Suzuki Composite Electrochemical Material ( SCEM ) yang mana diklaim mampu mengurangi gesekan, meningkatkan daya tahan, meningkatkan transfer panas.

Power yang dihasilkan kuda besi suzuki ini mencapai 150 Hp ( 110 KW ) / 13200 rpm dengan torsi maksimal 64 lbf ft ( 87 Nm ) / 11200 rpm. Dengan berat bawah 190 kg, mengandalkan transmisi 6 kecepatan dengan teknologi kopling canggih, Suzuki GSX R750 dengan 6 transmisi ini bisa berlari hingga top speed atau kecepatan maksimal mencapai 300 km/jam.

Performa yang tinggi tentu berimbas pada konsumsi bahan bakar yang tinggi pula. Maka untuk itu pihak Suzuki membenamkan teknologi injeksi canggih Suzuki Dual Throttle Valve ( SDTV) dengan 8 buah lubang injector untuk mengatasi hal tersebut. Dengan kapasitas penampungan 17 liter konsumsi bahan bakar GSX R750 ini di rentang 43 mpg.

- Pengereman Brembo dan Nissin  

Rem Suzuki GSX R750
http://www.suzukimotorcycles.com.au/range/road/supersport/gsx-r750/gallery
Dibandingkan dengan keluaran tahun sebelum-sebelumnya yang mana mengandalkan pengereman dari pabrikan Tokico, maka GSX R750 model 2016 telah berganti yakni pakai jasa pabrikan Brembo serta Nissin.

Untuk yang Brembo adalah cakram ganda didepan dengan diameter 310 mm, sedangkan untuk yang Nissin berdiameter 220 mm. Dengan ubahan ini tentu saja, jika dibandingkan sama yang model dulu-dulu, model yang sekarang itu punya pengereman yang jauh lebih baik dan unggul & pengendara pun lebih aman rasanya jika pakai tipe baru ini.

Untuk ban yang dipakai masih sama dengan yang lama yakni pakai ban tubeless dengan ukuran depan 120/70ZR17M/C (58W) dan belakang berukuran 180/55ZR17M/C (73W).

- Panel Instrumen Analog + Digital

Panel Instrumen Suzuki GSX R750
http://www.suzukimotorcycles.com.au/range/road/supersport/gsx-r750/gallery
Suzuki GSX R 750 ini punya panel instrumen yang diterinspirasi dari panel instrumen GSX R1000. Menarik kan?. Lalu untuk panel instrumennya sendiri terbagi dalam 2 bagian yakni analog dan digital LCD. Instrumen analog itu lebih ke indikator tachometer.

Sedangkan yang digital LCD berisi speedometer, odometer, dual trip meter, reserve trip meter, jam , temperatur suhu / indikator tekanan minyak, lap timer / stopwatch , indikator S-DMS dan indikator posisi gigi.

Untuk indikator tambahan-tambahan ada indikator high beam, netral, level bahan bakar dan indikator injeksi ( FI ).

- Suzuki Drive Mode Selector ( S-DMS)

Suzuki Drive Mode Selector GSX R750
http://www.suzukimotorcycles.com.au/range/road/supersport/gsx-r750/gallery
Fitur ini merupakan perangkat wajib yang mesti ada di klan GSX-R termasuk GSX R750 ini. Namanya Suzuki Drive Mode Selector ( S-DMS). Fitur ini merupakan sistem canggih buat mengatur pengiriman power mesin sesuai dengan kondisi jalan atau medan yang dihadapi. Memungkinkan pengendara berkendara sesuai keinginannya.

Ada 2 buah pilihan A & B. Pilihan A untuk mengatur power mesin agar keluar maksimal dan pilihan ini cocok jika ingin berkendara layaknya pembalap dengan kecepatan tinggi. Kemudian untuk pilihan B untuk mengatur power mesin agar keluar seperlunya ( dibatasi) dan ini cocok untuk berkendara di daerah yang padat , misalkan jalanan perkotaan.

Kelemahan Suzuki GSX R750

Selain kelebihan dan keunggulan, ternyata suzuki gsx r750 ini punya beberapa kelemahan yang rasanya perlu untuk anda ketahui, diantaranya:
  • Tampilannya itu sama dengan adiknya GSX R600, jadinya ya agak gimana sewaktu membelinya. Pasalnya dengan harga lebih murah kita bisa mendapatkan tampilan yang sama persis. Cuma beda sedikit saja yakni di mesin.
  • Tidak banyak cukup ruang untuk penyimpanan di bawah jok.
  • Tidak cocok untuk perjalanan atau touring. Seperti yang sudah dibilang di atas, ergonomi motor ini cenderung merunduk. Nah jika dipakai touring bisa kebayangkan? tubuh cepat pegal dan capek.

Spesifikasi Suzuki GSX R750:

  1. DIMENSI
  • Panjang keseluruhan 2030 mm.
  • Lebar keseluruhan ialah 710 mm.
  • Tinggi mencapai 1135 mm.
  • Jarak sumbu antar roda 1390 mm.
  • Jarak terendah ketanah 130 mm.
  • Tinggi tempat duduk 810 mm.
  • Berat basah 190 kg.
      2. RANGKA
  • Suspensi depan 41 mm Showa Inverted Big Piston Type Forks (BPF).
  • Suspensi belakang monoshock, link type, Showa Shock, Fully adjustable.
  • Rem depan Cakram ganda radial mount monobloc caliper 310 mm dari Brembo.
  • Rem belakang Cakram tunggal 1 kaliper piston 220 mm dari Nissin.
  • Ban depan berukuran 120/70ZR17M/C (58W) Tubeless.
  • Ban belakang berukuran 180/55ZR17M/C (73W) Tubeless.
  • Kapasitas bahan bakar penuh 17 liter.
      3. MESIN
  • Diplacement 750cc.
  • Tipe 4 Tak, 4 Silinder, DOHC, sistem pendingin cairan (Liquid Cooled).
  • Bore x Stroke : 70 mm x 48,7 mm.
  • Perbandingan kompresi rasio 12,5 : 1.
  • Power yang dihasilkanmencapai 150 Hp ( 110 KW ) / 13200 rpm dengan torsi maksimal 64 lbf ft ( 87 Nm ) / 11200 rpm
  • Sistem bahan bakar : Injeksi ( Fuel Injection System ).
  • Tipe starter : electric.
  • Lubrication atau pelumasan : basah.
  • Sistem pengapian Electronic Ignition (Transistorized).
  • Transmisi 6 kecepatan, constant mesh.
  • Final drive : RK525ROZ5Y, 116 links, chain.

Harga Suzuki GSX R750 - Bulan September 2016

  •  Harga baru untuk motor sportbike ini $ 12,229 , atau jika di kurs kan ke mata uang rupiah menjadi sekitar Rp 167 juta rupiah. 
Baca Juga Artikel Menarik Lainnya Tentang:

      Harga Honda NM4 Vultus Bulan Oktober 2016

      kabelantena.blog
      Harga Honda NM4 Vultus - merupakan satu dari 6 moge yang diluncurkan di indonesia pada tanggal 10 juni 2015 yang lalu. Bertempat di hotel nikko, Nusa Dua, Bali, motor ini telah resmi mengaspal dan telah siap untuk ikut menyemarakkan panasnya persaingan otomotif tanah air.

      Mengusung konsep motor touring, NM4 Vultus ini membawa desain yang sangat berbeda dibandingkan dengan motor tipe penjelajah selama ini. Desainnya sendiri sangat futuristik dan juga revolusioner. Mengapa dibilang revolusioner? ini karena desainnya benar-benar unik dan jika boleh dibilang desainnya tersebut seakan menggambarkan kendaraan yang nantinya akan ada di masa depan.

      Desain Honda NM4 Vultus memang diakui sangat revolusioner. Bahkan desainnya tersebut banyak dikaitkan atau diserupakan dengan berbagai hal. Misalkan saja, ada yang bilang jika motor ini mirip dengan "BatBike" milik superhero berbaju kelelawar, Batman. Ada yang beranggapan jika desainnya mirip dengan alien. Dan ada juga yang menganggap kalau desain motor ini terinspirasi dari kokpit pesawat terbang. Tapi satu hal yang pasti, desain tersebut sangatlah futuristik dan telah menjadi keunikan tersendiri untuk motor touring ini.

      Honda NM4 Vultus ini sekilas menyerupai tampilan motor-motor harley davidson. Ini terlihat dengan bentuk tubuhnya yang mana bagian depannya tinggi, lalu semakin kebelakang semakin menurun (rendah). Kemudian juga menggunakan satu buah jok / tempat duduk buat pengendara khas motor harley.

      Tapi yang bikin menarik, selain mirip harley motor ini juga mirip dengan motor skutik. Lihat saja tampilan depannya yang besar dan melebar dan juga tanpa memakai kopling khas motor-motor skuter/ skutik. Entahlah , apa mungkin motor ini tercipta dari kombinasi antara kedua motor tersebut? ya jawabannya  hanya honda sendiri yang tahu.



      Dibangun dengan rangka tipe diamond dengan pengaplikasian pipa baja, membuat motor ini menjadi kokoh dan juga stabil ketika dikendarai. Kemudian, penerapan suspensi Teleskopik 43 mm, 125 mm stroke di sektor depan dan  suspensi tipe Monoshock Damper,  Pro-Link SwingArm, 100 mm travel di bagian belakang membuat motor ini melaju dengan mulus di jalanan. Sebagai sektor penerangan, Honda NM4 Vultus ini menggunakan lampu LED di bagian depan maupun bagian belakang.

      Honda NM4 Vultus di negara indonesia ditawarkan dengan  hanya 1 pilihan warna saja. Namun meski cuman satu warna saja, tapi warna tersebut bisa dibilang sangat menarik dan juga menawan. Warnanya ialah Hitam (Mat Ballistic Black Metallic).

      Harga Honda NM4 Vultus
      Ilustrasi Honda NM4 Vultus
      Motor gede berkonsep touring milik honda  ini, memiliki beberapa fitur unggulan yang rasanya patut untuk anda semua ketahui. Apa sajakah itu? inilah dia fitur-fiturnya:

      Mesin 745cc, SOHC, 2 Silinder Parallel Yang Tangguh

      Sebagai motor tipe touring, Honda NM4 dibekali dengan sektor dapur pacu yang terbilang tangguh. Motor ini dipersenjatai dengan mesin yang memiliki kapasitas 745cc, 4-Tak, 8 Katup, SOHC, Parallel 2 Silinder dengan sistem pendingin cairan (liquid cooled). Mesin tersebut memiliki ukuran bore x stroke yang masing-masing 77 mm x 80 mm serta mempunyai perbandingan komprehensi rasio yang lumayan besar yakni : 10,7 : 1.

      Dengan diaplikasikannya teknologi Dual Clutch Transmission (DCT), mesin motor ini mampu menghasilkan daya maksimum mencapai 40.3 kW / 6250 rpm dengan torsi maksimum hingga 68 Nm / 4750 rpm. Dengan besarnya daya serta torsi yang dihasilkan, si vultus ini mampu di pacu hingga kecepatan maksimal di angka 180 km/jam.


      Kemudian, mesin tersebut juga telah dilengkapi dengan teknologi PGM-FI (Programmed Fuel Injection) yang membuatnya lebih hemat (efisien) dalam penggunaan bahan bakar. Dalam sebuah test ride yang dilakukan, motor yang berdesain revolusioner dan futuristik ini memiliki tingkat konsumsi bahan bakar sebanyak 28,4 km per 1 liter bahan bakar..

      Dual Clutch Transmission (DCT) Technology

      Selain memiliki desain yang revolusioner dan juga unik, Honda NM4 Vultus ini juga memiliki sebuah teknologi yang sangat canggih. Dan kabarnya, si vultus ini menjadi yang pertama di dunia dalam menggunakan teknologi ini, sebelum motor-motor yang lainnya. Nah, teknologi apakah itu? jawabannya ialah Dual Clutch Transmission (DCT). DCT ini merupakan sebuah teknologi canggih yang mampu menyatukan 2 tipe tranmisi yakni manual dan otomatis dalam satu gear box. Sederhananya, si motor touring ini punya 2 buah sistem perpindahan gigi yakni manual & otomatis.

      Saat sistem transmisi manual dipilih, gear 6 kecepatan akan berlaku. Dan ketika pengendara ingin melakukan perpindahan gigi, cukup hanya dengan menekan tombol (tuas kecil) yang berada di stang bagian kiri. Lalu jika sistem transmisi otomatis dipilih, maka motor ini akan berjalan dengan memakai 2 opsi mode berkendara yakni Mode D (Drive) dan Mode S (Sport). Mode D dipilih untuk merasakan sensasi berkendara standart harian dengan power yang standart pula, sedangkan Mode S untuk merasakan sensasi berkendara layaknya motor Sport dengan power yang lebih bertenaga. Untuk menggunakan mengoperasikan pilihan Mode ini cukup menggeser tombol nya berada di stang bagian kanan.

      Utility Box

      Setiap motor yang berkonsep touring, tentunya diwajibkan memiliki sebuah tempat penyimpanan yang berguna untuk menyimpan barang bawaan selama melakukan perjalanan. Nah, untuk di Honda NM4 Vultus ini juga sama teman-teman, yakni telah disediakan kotak / tempat penyimpanan khusus buat menyimpan serta membawa barang bawaan selama perjalanan. Namun punya nya motor ini sangat berbeda lho dengan motor touring kebanyakan, bisa dibilang sangat inovatif.

      Tempat / kotak penyimpanan tersebut letaknya berada di depan motor. Tepatnya berada di sebelah kiri dan juga kanan lampu depan (utama). Kapasitas nya sendiri mencapai 4 liter. Ya cukup buat menyimpan botol minuman, handphone ataupun barang kebutuhan lainnya. Oh ya, selain itu tersedia juga sebuah stop kontak yang memiliki daya 12 Volt yang bisa dipakai untuk men-charge perangkat elektronik yang mungkin kehabisan daya selama perjalanan. Untuk membuka kotak penyimpanan ini, terbilang sangat mudah. Anda hanya cukup menekan sebuah tombol yang letaknya sendiri dekat dengan kotak penyimpanan ini.

      Jika tempat / kotak penyimpanan di depan dirasa tidak cukup membawa barang bawaan anda, di Honda NM4 Vultus ini juga telah disediakan sebuah tempat penyimpanan lain yang kapasitasnya  lebih besar tentunya, dimana letaknya berada di area belakang motor. Dan sama seperti penyimpanan yang ada didepan, kotak penyimpanan ini letaknya juga berada di samping kanan dan juga kiri motor. Namun untuk membukanya sedikit berbeda dengan yang ada didepan yakni harus dengan kunci kontak. Penyimpanan dibelakang ini memiliki kapasitas hingga 16 liter.

      Flipp-Down Passenger Seat

      Kenyamanan pastinya merupakan hal yang sangat penting dan harus ada pada motor yang berkonsep touring. Apalagi motor touring memang sering dipakai buat menempuh perjalanan yang jauh. Dan juga waktu yang dibutuhkan juga relatif lama. Bisa dibayangkan kan, jika berkendara dengan jarak yang jauh dan waktu yang lama, pastinya badan akan capek dan juga pegal. Nah karena tersebut itulah, maka honda kemudian melakukan sebuah inovasi baru guna mengatasi masalah tersebut. Dan hasil inovasi tersebut itu pun telah diaplikasikan pada motor Honda NM4 Vultus ini.

      Inovasi tersebut tak lain dan tak bukan adalah sebuah sandaran tempat duduk yang empuk dan nyaman, yang berguna untuk menahan punggung pengendara selama berkendara. Dan tidak seperti sandaran biasa pada umumnya, sandaran di Honda NM4 Vultus ini sedikit spesial yakni bisa diatur posisinya, guna memperoleh kenyamanan yang sesuai dengan yang diinginkan oleh pengendara. Sandaran tempat duduk tersebut bisa diatur posisi nya sesuai kebutuhan, dengan 3 Tahap sudut kemiringan dan 4 tahap posisi longitudinal berinterval 25 mm. Dengan tinggi jok hanya mencapai 650 mm ditambah dengan sandaran yang bisa diatur sedemikian rupa, pastinya pengendara bisa betah menjelajah bersama dengan motor yang futuristik ini.

      Panel Instrumen Canggih dengan 25 Variasi Warna

      Aura canggih dan inovatif pun rasanya semakin terlihat pada Honda NM4 Vultus ini. Bagaimana tidak? si motor touring ini ternyata telah dilengkapi honda dengan sebuah fitur yang sangat mengagumkan dan rasanya jarang sekali bahkan belum tampak pada motor-motor kebanyakan. Fitur tersebut tak lain adalah sebuah panel instrumen yang canggih dengan 25 pilihan variasi warna untuk background nya. Hasilnya, panel dengan layar LED itu pun tidak hanya lengkap dan jelas tapi juga enak saat dilihat.

      Untuk merubah tampilan warnanya, anda cuma menekan sebuah tombol yang berada di bagian atas panel instrumen. Saat anda menekan, warna akan berubah dan nantinya di layar LED akan ada tulisan COL 1 (Colour 1 ) yang berarti merupakan pilihan warna pertama. Jika ditekan lagi maka tulisan akan menjadi COL 2 dan seterusnya hingga COL 25 dan jika ditekan lagi akan kembali ke COL 1. Kemudian untuk isi dari panel instrumen itu sendiri mencakup speedometer digital, tachometer digital, jam, 2 tripmeter, indikator gigi, indikator bahan bakar, indikator lampu sein dan suhu.

      Pengereman Optimal dengan Teknologi ABS 2-Channel

      Berkonsep motor touring, Honda NM4 Vultus tidak hanya mengedepankan kenyaman saja, tapi juga keamanan. Untuk sektor keamanan, motor ini dipersenjatai dengan rem cakram hidrolik 2 kaliper piston berdiameter 320 mm dan Sintered Metal Pads yang berdesain Wavy (bergelombang) di bagian depan serta ditambah dengan rem cakram hidrolik tunggal 1 kaliper piston 240 mm dan Resin Mold Pads yang juga berdesain Wavy (bergelombang) di bagian belakang. Daya cengkram kedua rem ini pun semakin optimal, dengan diaplikasikan teknologi ABS 2-Channel. Kedua rem tersebut menempel pada velg alumunium 6 jari dengan ukuran 17 inchi yang dibungkus denganban tubeless berukuran 120/70 - ZR18M/C (depan) dan 18 inchi yang dibungkus dengan ban berukuran 200/50 - ZR17M/C.

      Fitur Keamanan Tingkat Dunia

      Mengingat jika NM4 Vultus ini adalah salah satu motor premium milik honda. Maka pastinya motor ini dibekali dengan fitur mutakhir dari honda terutama dalam hal keamanan dari tindakan kejahatan seperti pencurian. Nah, untuk motor touring ini telah dilengkapi dengan teknologi HISS (Honda Ignition Security System). HISS adalah teknologi canggih yang mengkombinasikan kunci kontak dengan sistem ECU kendaraan. Kunci kontak diberi sebuah chip dengan sandi khusus yang telah dicocokkan dengan sistem ECU. Saat kunci kontak dimasukkan, maka sistem ECU akan membaca sandi yang ada terdapat di kunci kontak. Jika sama maka mesin menyala, jika tidak sama maka mesin tidak akan menyala.

      Spesifikasi Honda NM4 Vultus:

      1. DIMENSI
      • Panjang keseluruhan : 2380 mm.
      • Lebarnya hingga 933 mm.
      • Tinggi mencapai 1170 mm.
      • Jarak sumbu antar roda ialah 1645 mm.
      • Jarak terendah kepermukaan tanah 130 mm.
      • Tinggi jok / tempat duduk 650 mm.
      • Berat kosong 245 kg.
      • Sudut kemudi / trail : 33 derajat / 110 mm.
      • Kapasitas bahan bakar (full) : 11,6 liter.
            2. MESIN
      • Mesin tipe 4-Tak, 8 Katup, SOHC, Parallel 2 Silinder dengan kapasitas 745 cc bersistem pendingin cairan.
      • Sistem bahan bakar : PGM-FI (Programmed Fuel Injection).
      • Diameter x langkah : 77 mm x 80 mm.
      • Tipe transmisinya 6- kecepatan dengan Automatic Dual Clutch Transmission (DCT).
      • Perbandingan komprehensi rasio nya : 10,7 : 1.
      • Kapasitas oli mesin : 3,9 liter.
      • Daya maksimum yang bisa dihasilkan mencapai 40.3 kW / 6250 rpm dengan torsi maksimum 68 Nm / 4750 rpm.
      • Tipe kopling : Wet Multiplate Hydraulic 2-Clutch.
      • Tipe starter : Electric Starter.
            3. RANGKA
      • Rangka tipe Diamond (Pipa Baja).
      • Disektor depan menggunakan suspensi Teleskopik 43 mm, 125 mm stroke. Sedangkan belakang menggunakan suspensi tipe Monoshock Damper,  Pro-Link SwingArm, 100 mm travel.
      • Rem depan bersenjatakan cakram tunggal tipe Wavy Hydraulic 2 kaliper piston 320 mm dan Sintered Metal Pads (2-Channel ABS). Sedangkan untuk rem belakangnya menggunakan cakram tunggal tipe Wavy Hydraulic 1 kaliper piston 240 mm dan Resin Mold Pads.
      • Ukuran roda depan 120/70 - ZR18M/C & roda belakang 200/50 - ZR17M/C.
           4. KELISTRIKAN
      • Kapasitas baterai : 12 V / 11,2 AH.
      • Fitur keamanan : HISS (Honda Ignition Security System).

        Harga Honda NM4 Vultus - Bulan Oktober 2016:

        • Harga Honda NM4 Vultus Baru                       Rp 435.000.000 (OTR Jakarta)
        Demikian ulasan singkat mengenai salah satu motor gede milik honda yang telah dipasarkan ke indonesia. Baca juga ulasan lainnya :

          Harga Suzuki GSR 750 Bulan Oktober 2016

          kabelantena.blog

          Harga Suzuki GSR 750 - Ada kabar yang menggembirakan lho bagi anda para pencinta motor di indonesia, khususnya yang menyukai motor-motor keluaran perusahaan suzuki. Pasalnya, beberapa waktu yang lalu  perusahaan otomotif tersebut menambah jajaran koleksi motor besarnya ( moge ) dengan meluncurkan varian motor yang diberi nama GSR 750.

          Sebenarnya motor ini merupakan salah satu motor dari 4 motor terbaru suzuki yang diluncurkan setelah Suzuki Hayabusa, Brugman 200 dan V- Strom. Kehadiran motor ini juga digadang-gadang sebagai penantang sekaligus rival dari salah satu motor ungggulan pihak pesaing yaitu kawasaki Z800.

          Lalu apa saja ya keunggulan dari gsr 750 ini ? Suzuki GSR 750 ini dibuat dengan teknologi yang canggih dengan tampilan desain luar ala motor streetfighter yang modern dan futuristik. Semua bagian dan komponen yang ada pada motor ini telah dirancang dengan sangat teliti dan hati-hati oleh para mekanik yang ahli guna memberikan kepuasan yang maksimal bagi calon pengendaranya. Menariknya lagi, motor ini di impor langsung dari negeri asalnya jepang dalam kondisi utuh sehingga kualitas dari motor ini menjadi sangat terjamin.


          Berbekal mesin berkapasitas 749 cc, 4 tak, 4 buah silinder, 6 percepatan, teknologi DOHC ( Double Overhead Camshaft ) dengan sistem pendinginan cairan ( liquid cooled ) membuat motor ini handal dan kuat berakselerasi di jalanan.

          Selain itu mesinnya juga telah menggunakan teknologi injeksi ( Fuel Injection ) yang membuat pemakaian bahan bakar menjadi lebih hemat dan optimal ( konsumsi bahan bakar sebesar 30 kpl ). Hebatnya lagi, mesin suzuki gsr 750 ini juga telah menggunakan dan di atur dengan sistem komputerisasi ( management computer ) yang canggih  sehingga motor ini memiliki performa yang hebat saat berada di jalanan.

          Tenaga maksimal yang sanggup disemburkan oleh motor ini mencapai 106 Hp ( Horse Power ) / 10000 rpm, sedangkan torsinya sendiri hingga 80 Nm / 9000 rpm. Pihak suzuki sendiri telah memberikan bekal beberapa teknologi canggih seperti Suzuki Exhaust Tuning ( SET ), System Injeksi Pulsed-AIR ( PAIR ), Idle Speed Control ( ISC ) dan Suzuki Dual Throttle Valve ( SDTV ) yang tidak lain dan tidak bukan sangat berperan penting dalam menyuplai tenaga dan power yang maksimal bagi motor ini. Sebagai hasilnya, motor ini menjadi salah satu motor yang cepat dengan kecepatan maksimal / top speed suzuki gsr 750 mencapai 230 km/jam ( video test ride bisa dilihat di youtube ).
          Harga Suzuki GSR 750
          Suzuki GSR 750 Pearl Gracier White

          Harga Suzuki GSR 750
          Suzuki GSR 750 Pearl Vigor Blue
          Harga Suzuki GSR 750
          Suzuki GSR 750 Metallic Mat Black
          Sumber Gambar : http://www.suzuki.co.id/big-bike/gsr-color.php

          Selain menawarkan ketangguhan, Pihak suzuki juga menawarkan tingkat keamanan yang lebih bagi pengendara motor suzuki gsr 750 nya. Terbukti dengan digunakannya  rem cakram ganda ( Double Disk Brake ) ukuran besar di bagian depan dan rem cakram tunggal ( Single Disk Brake ) di bagian belakang, Terlebih lagi, telah dipasang  juga sistem Anti-Lock  Brake System ( ABS ) yang canggih sehingga pengendara akan benar-benar aman dan terjaga ketika berkendara.

          Penggunaan suspensi  depan jenis teleskopik dan suspensi belakang jenis monoshock yang mampu diatur tingkat kenyamanannya sesuai dengan kondisi jalan maupun sesuai keinginan pengendara sendiri, juga merupakan keunggulan tersendiri dan bisa dianggap sebagai nilai lebih untuk motor ini.


          Suzuki juga memanjakan konsumennya dengan memberikan motor baru ini fitur yang menarik salah satunya yakni panel indikator yang lengkap dan enak saat dipandang. Ada tachometer tipe analog yang keren dengan desain yang modern. Ada juga layar jenis LCD yang berisi informasi lengkap mengenai jumlah bahan bakar yang telah digunakan, jarak yang telah ditempuh, kecepatan, gear position dan temperatur mesin.Warna pilihan suzuki gsr 750 sendiri ada 3 yakni Pearl Gracier White, Pearl Vigor Blue / Metallic Mystic Silver dan terakhir Metallic Mat Black.

          Pihak Suzuki Indomobile Sales ( SIS ) juga telah menyediakan berbagai aksesoris tambahan yang orisinil, khusus buat anda yang pengen merubah penampilan dan tatanan motor gsr 750 ini lebih baik lagi yakni sesuai dengan style kesukaan anda. Bicara mengenai harganya, suzuki gsr 750 dijual di indonesia dengan harga yang cukup mahal, ya hampir sama dengan harga motor pesaing kawasaki z800.

          Spesifikasi Suzuki GSR 750 :

          1. DIMENSI
          • Panjang : 2115 mm.
          • Lebarnya mencapai : 785 mm.
          • Tinggi motor : 1060 mm.
          • Jarak sumbu rodanya : 1450 mm.
          • Jarak motor ke tanah hingga : 145 mm.
          • Tinggi jok / tempat duduk : 815 mm.
          • Berat kosong motor : 211 kg.
                 2. RANGKA
          • Suspensi bagian depan bersenjatakan teleskopik, sedangkan bagian belakang menggunakan suspensi monoshock yang kedua-kedua kuat terasa nyaman.
          • Ukuran roda bagian depan : 17 MC x MT 3,50 dengan bahan cash alumunium alloy, sedangkan untuk ukuran roda belakang yakni : 17 MC x MT 5,50 juga cash alumunium alloy.
          • Rem depan menggunakan dua rem cakram ( double ), sedangkan belakang hanya satu rem cakram.
          • Kedua ban telah menggunakan ban jenis tubeless yang kuat dengan ukuran 120/70 ZR 17 M/C ( 58 ) bagian depan dan ukuran 180/55 ZR 17M/C ( 73 W ) bagian belakang.
                 3. MESIN
          • Menggunakan mesin dengan kapasitas 749 cc ( cm3 ), DOHC, 4-tak, 4 silinder dengan sistem pendinginan berupa cairan ( Liquid Cooled ).
          • Diameter x Langkahnya : 72 mm x 46 mm.
          • Tenaga/power yang mampu dihasilkan mencapai 106 Hp/ 10000 rpm, sedangkan torsi maksimalnya sebesar 80 Nm / 9000 rpm.
          • Perbandingan rasio komprehensi mesin : 12,3 : 1.
          • Kapasitas tangki bahan bakar hingga : 17,5 liter.
          • Sistem bahan bakarnya telah mengusung teknologi injeksi.
          • Kapasitas minyak pelumas / oli : 3,9 liter.
          • Sistem starter yang dimiliki hanya satu yaitu sistem starter listrik ( Electric ).
          • Sistem pengapian telah menggunakan sistem elektronik canggih ( Transistorized ).
          • Sistem pelumasan mesin berjenis basah.
          • Memiliki transmisi dengan 6 kecepatan tetap ( speed constant mesh ).

          Harga Suzuki GSR 750 - Bulan Oktober 2016:

          • Harga Suzuki GSR 750 Baru                        Rp. 215.300.000 
          Jangan anda lewatkan artikel informatif lainnya Tentang:
          Terima kasih banyak ya sudah mengunjungi blog ini.